PKM Dosen dan Mahasiswa Bagian Hukum Perdata

    Bagian Hukum Perdata, Fakultas Hukum Universitas Bung Hatta pada Sabtu, 15 Juli 2023 mengadakan kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) dengan tema "Perlindungan Hukum Terhadap Hak Anak Dalam Bidang Pendidikan".

     

    Kegiatan yang dilaksanakan  di Panti Asuhan Al-Hidayah, Kalumbuk, Padang ini dihadiri oleh Ketua Bagian Hukum Perdata dan seluruh dosen pada bagian tersebut serta juga mahasiswa bagian kekhususan Hukum Perdata.

    Dr. Yofiza Media, S.H.,M.H selaku Ketua Bagian menjelaskan bahwa tujuan dari pelaksanaan kegiatan PKM ini adalah sebagai wujud kewajiban perguruan tinggi untuk melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi dalam bidang pengabdian kepada masyarakat, dan memberikan edukasi mengenai perlindungan hukum terhadap hak anak dalam bidang pendidikan.

    Pemaparan materi terkait hak anak dalam bidang pendidikan disampaikan oleh Dr. (C) Suamperi, S.H.,M.H.

    Kegiatan PKM diakhiri dengan foto bersama dengan seluruh peserta kegiatan dan pemberian sumbangan berupa uang cash dan makanan kepada pihak panti asuhan untuk anak-anak asuh di panti asuhan tersebut. (RBG)

     

     

    Kontak Kami

    Address: Kampus Proklamator II, Jl. Bagindo Aziz Chan By Pass Aie Pacah Padang.

    Phone: 0751-463250

    Tax: 0751-7055475.

    Email: rektorat@bunghatta.ac.id

    Website:hukum.bunghatta.ac.id

    Pengunjung

    Today605
    Yesterday1058
    This week1663
    This month26406
    Total513113

    Who Is Online

    5
    Online

    26-09-2023
    © Fakultas Hukum Universitas Bung Hatta. All Rights Reserved.